Blogger Berbagi Info Resep Masakan, Makanan, Minuman, Ramalan Bintang Zodiak Terkini, Info Jadwal Film XXI Bioskop, Tips Dekorasi Rumah Minimalis, Tips Android

Inspirasi Model Pintu Rumah Minimalis Yang Indah

Rumah yang dibangun dengan gaya minimalis sedikit banyak juga mempengaruhi konponen-komponen didalamnya, tak terkecuali pintu rumah. Untuk rumah minimalis memang selayaknya menggunakan pintu model minimalis. Pendeknya, sangat tidak cocok apabila pintu model minimalis diaplikasikan untuk rumah konvensional, demikian juga sebaliknya. Model pintu rumah minimalis cukup variatif, artinya banyak pilihan baik jenis material, bentuk, dan ukurannya. Jadi wajar jika banyak orang memburu jenis pintu yang unik dan menarik untuk rumah minimalis mereka.

Kusen Pintu dan Jendela Dibuat Menyatu

Untuk kebutuhan kusen pintu arsitektur rumah minimalis, sebaiknya kita pilih yang menyatu dengan kusen jendela. Artinya antara kusen jendela dan kusen pintu tidak terdapat sekat atau dinding yang memisahkan keduanya. Model pintu seperti ini sangat ideal untuk rumah minimalis terutama yang memiliki bagian depan rumah agak sempit. Meskipun dibuat menyatu, desain seperti ini tidak akan mengurangi keindahan pintu dan jendela rumah kita.

Alternatif pintu untuk rumah minimalis lainnya adalah model pintu yang dibuat seperti pintu garasi. Mungkin model ini agak aneh karena belum banyak orang yang mencobanya. Jika bagaian depan rumah (teras) terdapat area yang cukup luas, maka desain pintu rumah minimalis model garasi ini tidak ada salahnya dicoba.

Handel Pintu Rumah

Bicara tentang model pintu rumah minimalis tentu tak lepas dari komponen lain yaitu handel pintu. Pilihan handel pintu tidak harus selalu mewah dan mahal, sebab handel pintu mahal belum tentu enak dipandang meskipun dipadukan dengan pintu yang mewah. Dalam hal ini nilai atrtistik dari pintu dapat kita lihat apabila handel pintu yang dipasang dapat mengikuti karakter dari desain daun pintu itu sendiri.

Terdapat banyak sekali jenis handel pintu yang dijual dipasaran dengan harga yang bervariasi. Menurut jenisnya handel pintu dibagi menjadi 2 yaitu handel pintu dengan kunci dan handel pintu tanpa kunci. Berikut ini definisi keduanya:

- Handel pintu dengan kunci

Handel pintu dengan kunci masih dibagi menjadi 2 jenis, yang pertama handel pintu dengan pengunci namun kuncinya sendiri dapat dilepas sehingga jika kunci hilang bisa diganti hanya pada bagian kuncinya saja. Yang kedua handel pintu dengan pengunci namun penguncinya menyatu dengan handelnya. Jika kunci rusak otomatis handel pintu harus diganti dengan yang baru. Handel pintu model ini lebih cocok untuk pintu rumah minimalis baik untuk pintu kamar juga pintu utama.

- Handel pintu tanpa kunci

Handel pintu model ini bagian pengunci benar-benar terpisah dari handelnya. Artinya baik handel dan penguncinya dijual terpisah. Tentu saja pilihan handel pintu tanpa kunci ini sangat beragam, kita dapat memilih ukuran dan modelnya sesuai selera kita. Dibanding handel pintu dengan kunci, harga handel tanpa kunci ini sedikit lebih mahal dan sering digunakan pada pintu rumah kategori mewah.

Demikian pembahasan tentang model pintu rumah minimalis untuk kali ini. Semoga banyak memberi manfaat.

Baca juga mengenai informasi interior rumah minimalis dari kami untuk anda dan jangan lewatkan pula untuk membaca Gambar Rumah Asri Yang Sempurna


Bagikan ya: Facebook Twitter Google+

Inspirasi Model Pintu Rumah Minimalis Yang Indah

Posted by Mandy Bulles, Published at 16.36.

Comments Facebook :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar